ACC UGM

5 Hal untuk Persiapkan Karirmu

Manusia memang tak pernah tahu apa yang akan terjadi di masa depan. Namun, berbagai pilihan di masa depan ada di tangan Anda. Anda bisa menentukan sendiri, ingin menjadi apa di masa depan, dan mengusahakannya dari sekarang. “Berangkat dari cita-cita, mulailah menyiapkan karir dari sekarang,” ujar Dudun A.F. Sidiq, Head of Competence and Assessment Center PT Telekomunikasi Selular (Telkomsel) saat mengisi Career Workshop, Jumat (7/5) lalu.

Globalisasi menuntut Anda untuk semakin kompetitif dalam dunia kerja. Lantas, apa saja yang harus dipersiapkan dalam membangun karir?

1. Find your passion

Passion dapat diartikan sebagai hasrat, kesenangan, atau gairah. Passion Anda meliputi kegiatan-kegiatan yang menarik minat, digemari, dan membuat hati senang. Cara mengetahui passion Anda adalah dengan mengenali diri sendiri. Temukan apa yang menjadi tujuan dan cita-cita hidup Anda. “Temukan hal apa yang paling teman-teman senangi, yang membuat teman-teman bahagia, atau merasa berarti,” papar Dudun. read more

Langkah Cerdas Melalui Official Website Perusahaan

Dahulu semua berjalan seperti direncanakan. Bangun pagi, pergi sekolah atau kuliah, makan dua kali sehari, dan kemudian menghabiskan waktu bersama orang-orang terkasih. Namun semua berubah ketika sudah menjadi sarjana dan meniti karir untuk bekerja.

Meniti karir di sebuah perusahaan besar merupakan salah satu opsi yang menarik bagi kebanyakan orang. Lulus, melamar ke perusahaan terkenal, diterima, berkarir, dan mendapatkan uang berlimpah. Namun tentu saja, semakin besar dan terkenal perusahaannya  maka semakin banyak pula pesaingnya.

Begitu banyak orang yang memiliki impian untuk bergabung dengan perusahaan-perusahaan terkenal dan besar. Impian yang begitu menggebu-gebu ini terkadang menjadi bumerang bagi diri sendiri ketika kita terpeleset dan terpedaya oleh tangan-tangan jahil yang mencoba mencari keuntungan sesaat. read more

4 Tip Wawancara: Ungkap Kelemahan Diri tanpa Menjatuhkan

Pernahkan Anda menghadapi wawancara kerja? Wawancara kerja adalah salah satu rangkaian dalam proses rekrutmen perusahaan. Biasanya akan ada pertanyaan yang mengarah kepada kelebihan dan kekurangan diri Anda. Nah, terkait menyatakan kekurangan diri, bagaimana caranya agar Anda mampu menjawab kekurangan diri tanpa menjatuhkan diri Anda? Penasaran?

Kami akan mencoba berbagi tip bagaimana cara mengungkapkan kelemahan diri tapi tanpa menjatuhkan diri Anda. Manajer HR ECC UGM, Nurulhusna Amriyani Putri, M.Psi., atau yang akrab disapa dengan Nurul, berbagi tip untuk Anda. Simak, yuk!

1.    Mengungkapkan kelemahan baiknya diimbangi dengan usaha yang Anda lakukan untuk meminimalisir kelemahan tersebut

Misalnya Anda pelupa, katakan hal tersebut namun juga sebutkan usaha Anda untuk meminimalisir sifat tersebut misalnya dengan membuat catatan kecil atau selalu mencatat kegiatan2 yang akan dilakukan di buku catatan read more

Tip Agar Tak Dianggap ‘Kutu Loncat’

Bagi Anda fresh graduate yang baru saja lulus wajar apabila masih mewarisi sifat egosentris atau idealisme yang tinggi. Saat memasuki dunia karir pun kadang idealisme tersebut masih terbawa, dan tidak jarang bersinggungan dengan kepentingan perusahaan. Lalu pada akhirnya memutuskan untuk resign dan pindah ke perusahaan lainnya. Nah, bagaimana agar terhindar dari kebiasaan “kutu loncat” tersebut? Simak tip berikut yuk!

Selalu Bersyukur
Maknai sebuah pekerjaan sebagai sebuah rezeki, begitu yang disampaikan Sri Muliati Abdullah, M.A.,Psi. Senior Assesor Bidang Psikologi ECC UGM. Lakukan dengan bentuk keseriusan dalam bekerja, juga bersungguh-sungguh. “Ingat di luar sana masih banyak yang butuh pekerjaan, mencari nafkah,” tandas wanita yang kerap disapa dengan Lia ini.

Tanamkan Komitmen
Beradaptasi mutlak dilakukan dalam lingkungan baru, tidak mungkin tidak. Lia berujar agar segera menyesuaikan dengan kondisi sosial di lingkungan kerja. Kasus yang umum terjadi pada “kutu loncat” adalah kegagalan dalam beradaptasi, kemudian menambahkan, jika sudah saling mengenal dan memahami maka relasi pun bisa terbangun dengan nyaman. read more

Memperluas Networking, Bangun Karir Impian

Memperluas networking bisa dilakukan sedini mungkin dimulai dari semasa Anda menempuh studi. Siapa pun yang Anda temui bisa jadi membantu Anda di kemudian hari.

Yuk simak #tipECC untuk memperluas jaringan pertemanan Anda. Semoga bermanfaat, ya!

1.    Ikuti Himpunan Mahasiswa

Di dalam himpunan mahasiswa kamu bisa mengenal kakak dan adik angkatan. Hal ini akan memudahkanmu untuk mengetahui informasi yang beredar di jurusan

2.    Ikutan Unit Kegiatan Mahasiswa
Coba ikuti kegiatan mahasiswa di luar fakultas. Bisa jadi kamu mendapatkan partner dengan hobi yang sama yang bisa diajak bekerjasama.

3.    Ikuti Kepaniataan
Hanya aktif kegiatan jurusan? Yuk coba ikuti kepatiaan dengan ranah yang lebih luas, universitas misalnya. Selain bisa mendapatkan teman baru dengan jurusan berbeda tentunya akan memperluas link. read more

6 Kesalahan Fresh Graduates Saat Wawancara Kerja

Ketika menjalani sesuatu untuk pertama kali, wajar bila Anda melakukan kesalahan. Termasuk juga ketika pertama kali menghadapi wawancara kerja, ada kemungkinan Anda akan melakukan kesalahan-kesalahan kecil ketika minim persiapan. Meski baru pertama, Anda masih dapat berusaha untuk menghindari kesalahan-kesalahan yang mungkin terjadi.

Apa saja kesalahan-kesalahan dalam wawancara kerja yang biasa dilakukan fresh graduates? Mari simak lansiran dari okezone.com  dan tip dari Rudi Widiyanto, M.Psi., Psikolog berikut ini!

1. Tak Punya Kegiatan Pasca 

Pewawancara sering melontarkan pertanyaan mengenai kesibukan pelamar setelah lulus. Sebagian besar pelamar memberikan jawaban normatif semacam ‘sedang mencari kerja’ atau ‘membantu orang tua’. Jawaban seperti ini tidak akan memberikan nilai lebih di mata pewawancara. Anda harus memiliki aktivitas setelah lulus yang dapat diceritakan kepada pewawancara. “Tidak harus kegiatan bekerja, Anda bisa ikut kursus, parttime blogger, atau menjadi relawan,” saran Rudi. read more

10 Tips Mendapatkan Pekerjaan dengan Cepat

Kamu pasti pernah merasakan betapa sulitnya mencari pekerjaan saat ini, bukan? Kondisi perekonomian yang semakin sulit dan tingginya tingkat persaingan sesama pencari kerja mengharuskan kita untuk lebih kreatif dan jeli melihat potensi yang ada. Nah, bagaimana jika kita berada dalam posisi yang biasa-biasa saja artinya dinilai dari skill kemampuan kita biasa saja tidak ada yang menonjol atau jikapun kita sudah melihat suatu peluang usaha namun terkendala modal sehingga belum bisa memulainya. Namun keadaan tersebut janganlah membuat kita berkecil hati karena masih ada banyak sekali peluang kerja di luar sana yang bisa kamu jadikan pilihan berkarir. Oke berikut ini beberapa tips yang bisa kamu terapkan dan mudah-mudahan bisa membantu kamu mendapatkan pekerjaan dengan cepat. read more

Work Life vs Social Life

Setiap karyawan tentu selalu ingin pulang kantor tepat waktu. Namun, ada saja alasan yang terkadang membuat keinginan tersebut sulit terwujud. Mulai dari tak fokus kerja, hingga jumlah pekerjaan yang terasa menumpuk. Padahal, jika Anda bekerja secara efektif dan efisien, Anda pun dapat meminimalkan pulang telat, lho. 

Simak yuk ulasan cara-cara agar Anda dapat pulang tepat waktu, dilansir darichicmagz.com.

1.    Buat skala prioritas

Ketika mendapat pekerjaan, tentunya Anda akan mendapati berbagai pekerjaan baik dari atasan maupun rekan kerja. Biasanya kapasitas pekerjaan itu tidak sama, ada yang mudah, sulit, mendesak hingga santai. Disinilah kemampuan Anda membuat skala prioritas diuji. Anda harus pandai membagi pekerjaan mana yang harus didahulukan dan mana yang bisa dikerjakan belakangan.

2.    Sedikit berpikir
Pernah dengar ungkapan ‘Cara paling tepat untuk memulai sesuai adalah berhenti berpikir dan segera bertindak?’ Kata-kata ini sangat cocok untuk para karyawan yang sering menimbang dan memikirkan pekerjaan yang harus ia kerjakan. Kadang, ada banyak ketakutan dan keraguan yang terjadi sebelum  melakukan pekerjaan tersebut. Padahal sebenarnya jika sudah dikerjakan, pekerjaan ini mudah dan dapat dilakukan dalam waktu singkat. Karenanya, berhentilah berpikir dan segera kerjakan! read more

NGO Vacant Posts: Good Neighbors Indonesia

=&0=& Gugah Nurani Indonesia (GNI), a humanitarian, not for profit, community development based on fulfillment of child rights NGO is seeking to fill in the following positions : 1.       Program Officer – Operation Department (OD)  Key responsibilities :  Project Cycle Management (plan, implement, MONEV), Organizing community,   Research.  Duty Stations:             –          Jakarta (1 position) 2.       Program Officer – Administration Department (AD)  Key Responsibilities : Financial, procurement, Travel  Duty Station :              –          Jakarta (2 positions) 3.       Program Officer  – Sponsorship Service Department (SSD)  Key Responsibilities : Maintain children sponsorship, child case management & counseling. Duty Stations :            –          Jakarta (2 positions)            –          Muara Gembong, Bekasi (1 position) 4.       HRD Officer (HRD)  Key Responsibilities : Staff Entitlements, Administration,  training & counseling.  Duty Station :  –      Jakarta (1 position) 5.   Chef (1 position) and Barista  (1 position) on contract base to be posted in Kelapa Gading (G Cafe).       Key Responsibilities : To provide quality dishes which have been prepared, cooked and presented according to GNI standard and within timescales required for the restaurant outlet Requirements for permanent posts (1-4) : • Male/Female, max 30 years old • Bachelor degree (S1) all major, but preferably : Position (1) : Social sciences (Social welfare, sociology, anthropology, economy) / Agribusiness Position (2): Management/Accounting Position (3): Psychology/English Literature Position (4): Social Sciences (Psychology, Management, Economy, Law) • Fluency in English both speaking and writing • Strong analytical and interpersonal skill • Good team player • Preferably have experience min. 1 year in NGO activities. • Fresh graduates with good experience in organization are welcome to apply • Willing to travel around Indonesia This vacancy is open to Indonesian nationals only. Pleae submit your application  not later than 20 December 2013 to HR Manager,  Jl. BGR Boulevard Ruko Bukit Gading Mediterania Blok AA No.19 Jakarta Utara 14240 or  to info@gnindonesia.org With the following subject : Duty Station_Position_YourName_Indojob (Ex : Jakarta _SSD_Budi_Indojob ) We will start the selection process as soon as we receive applications from qualified candidates and may identify a suitable candidate even before the application deadline. Please visit GNI website to learn more about us: http://gnindonesia.org/ Sumber : milist indo-job

Lowongan kerja PT MalindoFeedmill, Tbk

PT MalindoFeedmill, Tbk adalah sebuah Perusahaan Publik yang bergerak di bidang Poultry Industry. Dengan dibantu lebih dari 3.500 karyawan dan Pertumbuhan Perusahaan yang sangat pesat, maka PT Malindo Feedmill,Tbk merupakan salah satu leading company di bidangnya. Untuk terus meningkatkan kinerja dan daya saingnya, PT Malindo Feedmill,Tbk membutuhkan sumberdaya yang berkualitas tinggi untuk mengisi posisi sebagai berikut:

Supervisor Farm / Hatchery

Breeder Division

Requirements:

D3/SI Peternakan / Kesehatan Hewan / Kedokteran Hewan Pria, usia max. 30tahun Memiliki pengalaman kerja min. 1 tahun / Fresh Graduate

Memiliki jiwa kepemimpinan, jujur, bertanggungjawab dan komunikatif. read more